Launching Gedung PPPA Yogya, Mahasiswa UGM Siap Bekerjasama
Awal tahun 2017 Rumah Yatim semakin konsern terhadap pengembangan potensi anak asuhnya, terbukti di launhingkannya Gedung PPPA (Pusat Pengembangan Potensi Anak) di JL. Pelagan-Sleman Yogyakarta pada minggu ini.
Setelah sukses dengan PPPA Jawabarat, Jakarta, Tangerang dan Bali, kini Yogya pun berusaha memberikan pelayanan terbaik untuk anak yatim dan dhuafa di Yogyakata dengan menyediakan kelas bimbel mata pelajaran dan bahasa yang terdiri dari Bahasa Inggris, Jerman dan Bahasa Arab.
Meski semua kelas belum bisa dilaksanakan karena sarana dan prasarana yang belum memadai, namun Arifin Kepala Cabang Rumah Yatim Yogya optimis semuanya bisa berjalan lancar, karena untuk mempersiapkan PPPA yang memiliki 3 kelas ini Arifin sudah bekerjasama dengan pihak suvervisor Asrama UGM, dimana mereka siap menjadikan mahasiswa yang ada diasramanya untuk terlibat menjadi guru bimbel disana. “bismilah kami buka, Alhamdulillah ada 80 mahasiswa disana, dan mereka siap bekerjasama .” Ujarnya sembari tersenyum.
Untuk siswa bimbel sendiri Arifin memprioritaskan anak non mukimnya yang terdiri dari 379 anak dan warga sekitar yang berkenan ikut belajar, namun agar anak-anak bisa sukses dalam belajarnya Arifin tidak memaksa siapa yang boleh ikut. “ini bentuknya penawaran, siapa yang mau ikut maka boleh mendaftarkan diri menjadi siswa disini.” Ujar Arifin.
Kini gedung yang direncakan akan menjadi kantor kas Rumah Yatim Yogya ini sedang masa renovasi dan pengadaan sarana prasarana, untuk itu dibutuhkan dukungan dari masyarakat agar cita-cita Arifin dan tim dari Yogya mendapat dukungan baik moral maupun materil, agar PPPA ini bisa mencetak generasi yang lebih baik bagi bangsa dan agamanya.
“harapan saya, semoga kami bisa amanah menjalaninya.”pungkas Arifin
0 komentar:
Posting Komentar