SD El Fitra Islamic Scientific School Gelar Imtihan Tahfidz
Untuk pertama kalinya, SD El Fitra Islamic Scientific School menyelenggarakan acara imtihan tahfidz yang diikuti siswa/i kelas IV sampai VI. Acara ini dihadiri langsung orang tua murid, siswa/i kelas I sampai III dan para guru beserta staf sekolah.
Sebanyak 55 siswa/i kelas IV sampai VI yang sebelumnya telah lulus seleksi dinobatkan menjadi peserta imtihan, setiap 5 dari 55 peserta dipanggil keatas panggung untuk diuji hafalannya , ujian hafalan pun beragam, pertama peserta harus membaca satu surat di juz 30 secara berantai, lalu setiap peserta diinstruksi untuk memilih gulungan kertas yang sudah disediakan, gulungan kertas tersebut berisi soal yang menginstruksikan peserta untuk meneruskan penggalan ayat ataupun melanjutkan surat.
Tidak hanya itu, peserta akan menerima tantangan soal dari juri, guru maupun orang tua murid. Khusus peserta kelas VI, peserta diuji hafalan dari juz 30 dan 29.
“Semua peserta menyelesaikan ujian dengan baik, namun kami hanya akan memilih 5 peserta terbaik yang dinilai baik dari kelancaran hafalan, tajwid dan tahsin.” Kata Ayi Karmilah salah satu juri
Dari ke 55 peserta, telah terpilih 5 peserta kategori imtihan terbaik. Kelima peserta tersebut adalah Syifa, Nabila, Salma, Sofiya dan Nadia. “Semua peserta sudah melakukan ujian dengan baik namun kami hanya bisa memilih 5 peserta terbaik, semoga tahun depan siswa/i yang belum mendapatkan kesempatan menjadi peserta imtihan ataupun menjadi juara terbaik imtihan akan mendapatkan kesempatan tersebut.” Ungkap Ayi Karmilah
Menurut Ayi, sebelumnya peserta imtihan tidak melakukan latihan terlebih dulu, “yang mereka tahu, mereka akan dites hafalan. Mereka tidak tahu akan mendapatkan beberapa tahapan ujian. Alhamdulillah walaupun begitu mereka menyelesaikan ujian hafalan dengan baik.” Ungkapnya
“Alhamdulillah seneng banget bisa kepilih jadi peserta terbaik di imtihan semester ini.” Kata Syifa salah satu peserta dari kelas VI yang menjadi peserta terbaik imtihan
“hafalanku harus ditambah lagi biar tahun depan bisa menjadi juara terbaik imtihan.” Kata Haikal salah satu peserta imtihan dari kelas IV
Tidak hanya Haikal, keinginan menambah hafalan pun diutarakan siswa/i yang belum menjadi peserta imtihan. “aku harus rajin menghafal biar semester depan bisa menjadi peserta imtihan dan menjadi juara terbaik imtihan.” Ungkap Debian salah satu siswa kelas IV
“Semoga acara imtihan tahfidz ini dapat menjadi motivasi siswa/i untuk meningkatkan hafalannya, Insya Allah acara ini akan digelar setiap semester” ungkap Ayi
0 komentar:
Posting Komentar