Rumah Yatim Regional Jabodetabek kembali menyalurkan bantuan susu formula Bebelac kepada balita di RT 02, Kelurahan Kebon Besar, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang, Kamis (8/3). Bantuan tersebut merupakan program pemenuhan gizi anak yang bekerjasama dengan perusahaan susu Bebelac.
Staf pendayagunaan Jabodetabek Rusmanto menjelaskan, bantuan tersebut dalam rangka pemenuhan gizi anak agar asupan nutrisi dan gizi pada anak bisa terpenuhi. Terlebih anak-anak pada usia satu hingga enam tahun masih dalam tahap pertumbuhan. Sehingga dengan bantuan susu tersebut, pertumbuhannya dapat berkembang secara optimal.
“Supaya asupan nutrisi dan gizi pada anak usia dini pertumbuhannya bisa optimal,” ungkapnya.
Ia menyebutkan ada sekitar 150 anak yang menerima bantuan tersebut. Penerima tersebut berlatar belakang dari keluarga yang kurang mampu secara ekonomi. Karena kondisi masyarakat yang kebanyakan bermata pencaharian sebagai buruh pabrik dan buruh cuci.
“Kondisi ekonominya tergolong masyarakat prasejahtera, sebagian besar buruh pabrik dan ada juga buruh cuci,” imbuhnya, Kamis (8/3).
Kendati demikian, ia berharap untuk ke depannya bisa mengadakan program lagi di daerah tersebut. Karena kondisi yang sangat memprihatinkan. Ia juga berharap bisa menyalurkan bantuan dalam bentuk program lain di daerah terebut. Salah satunya program sarana publik.
0 komentar:
Posting Komentar