Sudah bayak kiranya, umat muslim di Indonesia yang telah menyaksikan penganiayaan terhadap muslim Rohingya, akibat perpecahan antar agama di Myanmar. Ditimpa ujian yang melanda seluruh kaumnya, membuat umat muslim Rohingya harus meninggalkan tempat tinggal mereka, dan mencari tempat perlindungan untuk menyelamatkan diri dari kekerasan dan teror yang tiada terperi.
Betapa tidak disamping pembantaian, 2600 pemukiman mereka pun telah hangus terbakar. Operasi militer di negara bagian Rakhine Myanmar sejauh ini menyebabkan lebih dari 120.000 orang Rohingya mengungsi ke negara - negara lain di sekitarnya.
"Sangat menakutkan ... rumah-rumah dibakar, orang-orang berlarian meninggalkan rumah mereka, anak dan orang tua terpisah, beberapa di antaranya hilang, yang lainnya tewas," kata Abdullah kepada kantor berita Reuters, hari Rabu (30/08).
Mendengar berbagai pemberitaan yang sampai hingga di tingkat anak - anak asuhan Rumah Yatim, mereka turut memberikan bantuan melalui doa yang dipanjatkan secara bersama oleh 60.000 anak yatim dan dhuafa asuhan Rumah Yatim di Indonesia.
Kegiatan doa bersama yang dilakukan anak asuh bada shalat magrib pada (6/9) secara serentak di asrama, serta masjid dan TPA binaan Rumah Yatim, menjadi bentuk solidaritas anak asuh bagi umat muslim dan anak - anak muslim Rohingya yang tidak seberuntung mereka dan sedang tertimpa musibah.
"Kami berdoa semoga kaum muslim di Rohingya khususnya sahabat-sahabat kami bisa kembali dengan keluarga yang masih ada dengan aman, bisa menggapai cita-cita mereka dan mereka bisa tersenyum bukan menangis karena menahan penderitaan."Ungkap Salma, perwakilan anak asuh dalam prosesi doa bersama untuk muslim Rohingya di Asrama Rumah Yatim.
Berikut adalah doa yang mereka panjatkan :
Ya Allah ya Rabb kami…
Kami telah menyaksikan dan merasakan penderitaan dan kesedihan saudara kami di Rohingya..
Sesungguhnya rasa sakit mereka adalah sakit kami juga, airmata mereka adalah airmata kami juga ,tangisan mereka adalah tangisan kami juga..
Ya Allah, selamatkanlah kaum Muslimin di Rohingya, Ya Allah selamatkanlah kaum muslimin di semua tempat, Ya Allah selamatkanlah kaum-kaum yang lemah dari kalangan orang-orang yang beriman.
amin ya rabbal alamin.
#RumahYatim
#SaveRohingya
0 komentar:
Posting Komentar