Puluhan warga dari berbagai kampung berbondong-bondong mendatangi MI Al Muhajirin kampung Babakan Baru RT 05 RW 02 untuk mendapatkan layanan kesehatan tersebut.
Mereka memanfaatkan kesempatan langka ini untuk memeriksa keluhan kesehatan mereka seperti gatal-gatal, reumatik, asam urat hingga hipertensi.
Menurut informasi yang didapatkan dari salah seorang mitra, wilayah tersebut merupakan salah satu wilayah pelosok di kabupaten Sukabumi, untuk mendapatkan layanan kesehatan dari puskesmas saja, mereka harus rela menempuh perjalanan yang cukup jauh. Ditambah lagi kondisi perekonomian mereka yang minim membuat mereka enggan memeriksa keluhan mereka.
Mengetahui hal tersebut, Sani Ramdhani selaku kepala cabang Rumah Yatim Jawa Barat mengajak Sinu selaku Manager kesehatan Rumah Yatim untuk melakukan kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis di wilayah tersebut.
Sebanyak 6 tim orang kesehatan dan 5 relawan Rumah Yatim diberangkatkan menuju wilayah tersebut. Menurut Sinu, untuk sampai ke lokasi tersebut, mereka harus menempuh waktu sekitar 7 jam perjalanan.
Sampai berita ini dimuat, ada sebanyak 120 orang warga Warungkiara dari berbagai usia dan desa telah mendapatkan layanan kesehatan ini.
0 komentar:
Posting Komentar