Musim liburan sekolah telah tiba, untuk mengisi hari liburnya, pada selasa (27/12) anak asuh Rumah Yatim Aceh beserta pengurus pergi berlibur ke danau laut tawar Takengon, liburan ini sudah sangat dinanti anak asuh dari sebelum ujian sekolah dimulai.
Perjalanan dari asrama menuju Takengon membutuhkan waktu 7 jam, untuk menghilangkan jenuh ketika diperjalanan, Amir selaku kepala asrama mengajak anak asuh bernyanyi dan bermain game.
“perjalanan panjang ini terbayar dengan pemandangan danau yang Masya Allah indahnya, anak-anak sudah tidak sabar bermain dan berenang di tepi danau.” Kata Amir
Liburan yang berlangsung selama tiga hari dua malam ini diisi anak asuh dengan bermain game, berenang dan tadabur alam. “kami membiarkan mereka bermain sepuasnya, namun kami pun tetap mengingatkan mereka untuk mentadaburi alam yang telah diciptakan Allah.” Ungkap Amir
Diselang permainan, Amir mengajak anak asuh bertadabur alam supaya rasa cinta mereka kepada Allah semakin besar dan mereka pun dapat meningkatkan rasa syukur karena masih bisa menikmati ciptaan Allah yang luar biasa ini.
Keceriaan tampak ketika anak asuh bermain, mereka terlihat sangat menikmati liburan kali ini. “Alhamdulillah senang sekali melihat anak-anak tertawa lepas, semoga liburan kali ini menjadi liburan yang berkesan untuk mereka.” Tambah Amir
Menurut Amir, banyak sekali keberkahan di liburan kali ini, ia mengatakan bahwa pihak hotel Renggali tempat mereka menginap memberikan diskon sampai 50% tidak hanya itu, anak asuh pun mendapat santunan dari Alamsyah General manager hotel Renggali.
Alamsyah selaku General Manager meminta doa kepada anak asuh untuk keluarganya yang menjadi korban tsunami Aceh 12 tahun lalu, ia pun memberikan santunan kepada anak asuh. “Alhamdulilah terima kasih kepada pak Alamsyah dan keluarga besar hotel Renggali karena kebaikan dan perhatiannya, semoga Allah memberikan keberkahan untuk pak Alamsyah dan keluarga besar hotel Renggali.” Ujar Amir
“Seneng banget bisa liburan ke danau laut tawar Takengon, disini banyak sekali bunga, pohon dan gunung. Pokoknya pemandangannya indah, semoga bisa liburan kesini lagi.” kata Muhammad Zeni (7) salah satu anak asuh Rumah Yatim Aceh
0 komentar:
Posting Komentar