Alumni Dikmaba Two Thausand (DTT) dan Sepolwan Millenium Berbagi Kebahagiaan dengan Anak Asuh Rumah Yatim
Dalam rangka memperingati milad Dikmaba Angkatan 2000 yang dikenal dengan Dikmaba Two Thausand (DTT) dan Sepolwan Millenium dua empat (SMDE) Kalsel ke 16, alumni DTT dan SMDE gelar syukuran dengan anak asuh Rumah Yatim cabang Banjarmasin.
Acara digelar di asrama RY Banjarmasin pukul 12:10-13:30 WITA ini diisi dengan sambutan dari ketua angkatan DTT dan SMDE Kalsel Andi Tri Hidayat. “kami ingin berbagi kebahagiaan dan kami ingin lebih dekat dengan mereka.” Ungkap Andi diakhir sambutannya, Selasa (3/01)
Usai Andi memberikan sambutan, kegiatan disambung dengan penyerahan simbolis santunan berupa peralatan sekolah, alat tulis dan sembako yang diterima langsung oleh Deni selaku kepala cabang Rumah Yatim Banjarmasin. Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan santunan langsung kepada anak asuh.
Diakhir acara, Andi meminta didoakan anak asuh untuk semua kebaikan seluruh alumni DTT dan SMDE. Dengan khidmat, anak asuh pun memanjatkan doa untuk keluarga besar alumni DTT dan SMDE.
“semoga keluarga besar alumni DTT dan SMDE diberikan kesehatan, keberkahan dan selalu dilindungi Allah. Semoga di hari jadi angkatan ke 16 tahun ini menjadikan semua anggotanya semakin kompak aamiin.” Ungkap Ahmad Sadam salah satu anak asuh
Andi mengucapkan terima kasih kepada Rumah Yatim Banjarmasin karena telah menyambut dan menerima mereka dengan baik, mereka pun mendoakan agar Rumah Yatim semakin dipercaya masyarakat dan anak asuhnya dijadikan anak asuh soleh dan solehah juga kelak dijadikan orang sukses.
Ungkapan terima kasih pun diucapkan Deni, ia mengungkapkan terima kasih kepada alumni DTT dan SMDE yang telah berbagi kebahagiaan dengan anak asuh Rumah Yatim Banjarmasin. “semoga semua kebaikannya dibalas Allah.” Pungkas Deni
0 komentar:
Posting Komentar