Melalui program Rumah Qur'an, Rumah Yatim area Jawa Barat menyambangi kabupaten Bandung tepatnya di kelurahan Jelekong kecamatan Baleendah. Untuk kali ini Rumah Yatim menyambangi 5 masjid untuk menyalurkan wakaf 20 mushaf Qur an, 10 Riyadhus Shalihin,20 Iqro dan 20 buku ilmu tajwid di kelurahan tersebut.
“Alhamdulillah kami telah menyalurkan wakaf Qur an, Riyadhus Shalihin, Iqro dan buku ilmu tajwid di Majid Al Hidayah Kp.Bale Gede, Nurul Yakin Bbk. Cilisung, At Taqwa Kp.Giri Mekar, Al Barokah Kp. Cangkrin dan Al Ikhlas KP. Sukajadi .” Kata Timbul Yuwono selaku manajer pemberdayaan, Senin (17/10)
Kedatangan Timbul bersama tim relawan Rumah Yatim disambut hangat anggota DKM dan pengajar masjid. Timbul mengatakan, ketika ia bersama tim relawan menyambangi masjid At Taqwa, mereka disambut hangat pengajar dan anak didiknya, jumlah anak didiknya yang banyak telah memenuhi ruang masjid. “Kami senang sekali dengan sambutan hangat tersebut, sebelumnya kami meminta maaf atas manfaat yang kami berikan tidak sesuai dengan jumlah anak didik disana.” Ucapnya
Sebanyak 100 anak yang belajar ilmu agama di masjid tersebut, namun ketika Timbul dan tim relawan mendatangi masjid tersebut hanya ada 28 anak didik. “Alhamdulillah 100 anak belajar ngaji dan ilmu agama disini, kami membagi menjadi 4 waktu belajar sesuai tingkat kemampuan anak.” kata Wiwin salah satu pengajar
Wiwin pun mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya atas kepedulian Rumah Yatim dan para donatur yang telah berkontribusi pada program ini. “Alhamdulillah terima kasih kepada Rumah Yatim dan para donatur yang telah mewakafkan mushaf qur an, Riyadhus Shalihin, iqro dan buku ilmu tajwid. Kami akan memanfaatkannya sebaik mungkin, semoga wakaf yang diberikan dapat bermanfaat untuk anak didik kami dan menjadi ladang pahala muwakif dan Rumah Yatim.” ujarnya
0 komentar:
Posting Komentar